Pengaruh pendapatan nelayan terhadap gaya hidup masyarakat di Desa Pemangkat Kota Kecamatan Pemangkat

Penulis

  • Muslimah Politeknik Negeri Sambas
  • Beryaldi Agam Politeknik Negeri Sambas
  • Riki Martin Politeknik Negeri Sambas

DOI:

https://doi.org/10.33772/jsep.v8i3.32

Kata Kunci:

Income, Fishermen, lifestyle, Pemangkat

Abstrak

Penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh penjelasan mengenai hubungan antara pengaruh pendapatan nelayan terhadap gaya hidup masyarakat di Desa Pemangkat Kota Kecamatan Pemangkat. Dimana kesejahteraan masyarakat nelayan di Desa Pemangkat Kota Kecamatan Pemangkat tidak tercapai oleh faktor eksternal dan internal serta kurangnya perhatian pemerintah setempat. Penelitian ini dengan menggunakan angket dengan jumlah responden 53 orang. Hal ini dibuktikan dengan hasil yang diperoleh berdasarkan hasil pengujian hipotesis. Pengaruh yang signifikan ini dapat dilihat berdasarkan hasil uji t pada variabel bebas/sistem informasi manajemen diperoleh nilai Sig sebesar 0,000. Nilai probabilitas yang lebih besar dari nilai Sig (0,05 > 0,000). Selain menggunakan nilai Sig, untuk melihat signifikansi pengaruh pendapatan nelayan terhadap gaya hidup masyarakat juga dapat membandingkan t tabel dengan t hitung. Hasil dari koefisien menunjukan nilai Thitung X1 (5.415). sementara untuk Ttabel dengan taraf signifikan 5% diperoleh nilai T51 : 0,025 = 2.00758 (dilihat pada Ttabel dengan derajat bebas 51 dan taraf signifikan = 0,025). Perbandingan keduannya menghasilkan Thitung > Ttabel, yaitu Thitung (5.415) > Ttabel (2.00758). hasil dari perbandingan keduanya dapat disimpulkan bahwa nilai Thitung > Ttabel maka Ha diterima dan Ho ditolak, sehingga variabel pendapatan (X1) berpengaruh terhadap gaya hidup masyarakat di Desa Pemangkat Kota, Kecamatan Pemangkat.

Referensi

Achmadi, A., & Narbuko, C. (2012). Metodologi Penelitian. Jakarta: Bumi Aksara.

Agam, B., Risa, N. E. W., & Wahyuni, A. P. (2022). Pengaruh Faktor Sosial Ekonomi Terhadap Pendapatan Usaha Ikan Asin di Kecamatan Pemangkat Kabupaten Sambas. PAPALELE (Jurnal Penelitian Sosial Ekonomi Perikanan dan Kelautan), 6(1), 57-67.

Ghozali, I. (2018). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 25. Badan Penerbit Universitas Diponegoro: Semarang.

Gujarati, D. (2009). Ekonometrika Dasar. Jakarta: Salemba Empat.

Hendri, T. (2013).Metodologi Penelitian Ekonomi Islam. Jakarta: Gramata Publishing.

Kusnadi, (2002). Konflik Sosial Nelayan Kemiskinan dan Perebutan Sumber Daya Alam. Yogyakarta: LKIS

Manap, A. (2018). Pengaruh Pendapatan Nelayan Terhadap Gaya Hidup Masyarakat di Desa Gambus Laut Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batubara. SKRIPSI. Program Studi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

Mirnawati. (2020). Gaya Hidup Masyarakat Nelayan Di Desa Tanjung Luar Kecamatan Keruak Dalam Mengantisipasi Pergantian Musim (Studi Kasus Masyarakat Nelayan Desa Tanjung Luar). SKRIPSI. Konsentrasi Enterpreneur Program Studi Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Mataram.

Mowen, J. C., & Minor, M. (2001). Akuntansi Manajemen Jilid I Edisi Kelima. Jakarta: Penerbit Erlangga

Mubyarto. (2012). Pengantar Ekonomi Pertanian. Jakarta : Edisi Ke-Tiga.LP3S.

Nasution. (2001). Metode Research (Penelitian Ilmiah). Jakarta: Bumi Aksara.

Rahim, A., (2012). Model Ekonometrika Perikanan Tangkap. Makassar: Badan Penerbit Universitas Negeri Makassar.

Santoso, S. (2017). Menguasai Statistik Dengan SPSS 24. Jakarta: PT Alex Media Komputindo.

Soekartawi. 2012. Ilmu Usaha Tani. Universitas Indonesia : Jakarta

Sugiyono (2015). Metode Penelitian Kombinasi (Mix Methods). Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta, CV.

Sukirno, Sadono. (2006). Pengantar Teori Makro Ekonomi . Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Wahda, M. (2021). Analisis Pendapatan Keluarga Nelayan di Desa Pulau erasian Kecamatan Pulau Laut Kepulauan Kabupaten Kota baru Provinsi Kalimantan Selatan. Skripsi. Program Studi Ekonomi Pembangunan akultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Makassar. Makassar.

Wahyuni, A, S. (2019). Dampak Perubahan Iklim Terhadap Kesejahteraan Nelayan Tangkap Di Pesisir Kabupaten Batang. SKRIPSI. Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang.

Wirartha. (2006). Pedoman Penulisan Usulan Penelitian, Skripsi dan Tesis. Yogyakarta

Unduhan

Diterbitkan

31-08-2023

Cara Mengutip

Muslimah, M., Agam, B., & Martin, R. (2023). Pengaruh pendapatan nelayan terhadap gaya hidup masyarakat di Desa Pemangkat Kota Kecamatan Pemangkat . Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan, 8(3), 165–176. https://doi.org/10.33772/jsep.v8i3.32